Supplier Tiang Lampu jalan



Supplier Tiang Lampu Jalan - Tiang penerangan jalan sangat bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari khususnya pada malam hari. Tiang lampu PJU merupakan struktur penting dari lampu penerangan jalan umum. Oleh karena itu desain atau tampilan tiang lampu perlu diperhatikan. Proses pembuatan tiang lampu PJU juga berbeda dengan pembuatan tiang lampu biasa.

Supplier Tiang Lampu Jalan


Tiang lampu jalan PJU memiliki beberapa tampilan seperti tiang oktagonal dengan 8 sisi ataupun hexagonal dengan 6 sisi. Selain itu, adapula yang bulat tanpa sisi serta tekukan. Perubahan jaman mempengaruhi perubahan desain pada tiang. Meskipun begitu, ada tempat jual tiang PJU dekoratif murah dengan kualitas super yaitu PT Agung bersama indonesia supplier tiang lampu jalan. Berikut adalah proses pembuatan tiang PJU. 

1. Persiapan Bahan
Persiapan bahan merupakan proses utama dalam proses pembuatan tiang lampu taman dan penerangan jalan umum ini. Bahan utama inilah yang nantinya akan diolah menjadi tiang.

Sama seperti proses pembuatan lainnya yang membutuhkan bahan dasar. Pembuatan tiang lampu ini juga membutuhkan bahan dasar sebagai bahan yang mendominasi terbentuknya tiang lampu jalan ini. Bahan dasar yang dibutuhkan adalah besi baja plat. Dari bahan dasar ini, kemudian akan melalui beberapa proses hingga membentuk tiang lampu PJU sesuai yang diinginkan.

2. Pemotongan Plat Tiang PJU

Proses selanjutnya adalah proses pemotongan plat tiang PJU. Proses pembuatan tiang lampu taman dan PJU ini membutuhkan mesin shearing plate. Bahan berupa besi baja plat kemudian dipotong dengan mesin shearing plate.

Ukuran plat dibuat mengikuti diameter standar tinggi sebuah tiang lampu jalan PJU. Tinggi tiang lampu PJU biasanya adalah 6 meter hingga 13 meter. Setelah bahan dasar sebuah tiang PJU dipotong, maka akan dilakukan proses penekukan dengan mesin tekuk.

3. Penekukan Plat Tiang PJU

Setelah proses pemotongan menjadi ukuran yang diinginkan dan sesuai dengan standar yang ada, maka dilanjutkan kepada proses penekukan. Proses ini dilakukan dengan menggunakan mesin bending plate. Dengan menggunakan mesin bending plate ini, maka tiang lampu dapat ditekuk menjadi hexagonal (6 sisi) atau oktagonal (8 sisi).

Selain itu, tiang juga dapat dibuat menjadi bulat. Tekukan yang dilakukan disesuaikan dengan pesanan pelanggan atau kebutuhan. Proses penekukan ini tidak hanya dilakukan pada tiang utama yang berdiri, namun juga tiang yang akan dijadikan cabang. Tiang cabang digunakan sebagai penghias dari tiang lampu jalan utama atau penopang lampu.

4. Pengelasan Tiang PJU

Setelah mendapatkan ukuran diameter dari sebuah tiang PJU sesuai dengan yang dibutuhkan, maka akan dilanjutkan proses pengelasan. Proses ini merupakan proses yang membutuhkan kehati-hatian dalam proses pembuatan tiang lampu taman dan PJU. Lakukan pengelasan untuk menyatukan bagian-bagian tiang lampu.

Lakukanlah pengelasan dengan hati-hati termasuk dengan menggunakan penutup wajah atau mata agar tidak terkena sengatan api yang keluar. Usai tiang lampu PJU dilas maka kemudian dilakukan proses finishing pada tiang PJU. Proses ini merupakan proses akhir dari pembuatan tiang lampu jalan PJU sebelum nantinya diberi pelindung agar tidak cepat korosif.

5. Proses Hot Dip Galvanizing Tiang PJU

Proses ini merupakan salah satu proses yang paling penting untuk dilakukan dalam proses pembuatan tiang lampu taman dan PJU. Hal ini karena tujuan proses ini memiliki pengaruh jangka panjang untuk tiang itu sendiri. Selain itu, proses ini juga bertujuan untuk membuat tiang lampu PJU menjadi tiang yang cantik dan enak dipandang.

Setelah menjadi sebuah tiang lampu jalan umum (PJU), maka proses yang dilakukan selanjutnya adalah proses proteksi. Proses yang dikenal dengan hot dip galvanizing bertujuan untuk memberikan proteksi terhadap material yang sifatnya korosif. Selain itu, proses ini juga memberikan tampilan yang lebih menarik dan membantu untuk mempermudah perawatan tiang.

Demikian ulasan mengenai proses pembuatan tiang lampu taman dan pju (penerangan jalan umum) berkualitas super. Proses produksi tersebut ternyata tidak sesingkat yang dipikirkan. Nyatanya, tiang lampu penerangan jalan umum awalnya terbuat dari sebuah besi baja plat, bukan besi baja utuh. Bentuknya yang beragam ternyata perlu melewati proses yang cukup panjang.

Proses finishing bukan merupakan proses akhir karena harus dicelupkan kedalam cairan agar tidak mudah korosif dan berwarna menarik. Setiap proses yang dilakukan dalam pembuatan tiang PJU ini memiliki tujuan akan keawetan tiang tiang sendiri. Meskipun tiang lampu jalan ini bukan merupakan milik pribadi perorangan, namun kondisinya perlu menjadi perhatian masyarakat luas.


Comments

Popular Posts